Jumat, 05 Maret 2021

Zona 7 Pendidikan Seksualitas: Wow, Format Tugas dan Topik yang Luar Biasa!

Judulnya heboh ya? Hihi, di zona ke-7 ini kami disugihi dengan tantangan yang sangat berbeda dari keenam tantangan sebelumnya. Jika yang sudah-sudah tugas setiap zona dikerjakan dan dieksekusi masing-masing individu, di zona ke-7 ini kami juga diminta untuk mengerjakan secara berkelompok. Daan, Batam masuk dalam kelompok 7 bersama Bontara, Cianjur, dan Cirebon Raya! Hai teman-teman baru!😃

Selama 3 hari kedepan kelompok akan berdiskusi untuk menyusun materi dan skenario tampil.

Kelompok kami memilih judul : Pendidikan Anak Usia Dini. Aku, Keluarga dan Orang di Sekitarku, yang berisikan 4 poin materi:
1. Tahu Keluarga dan Sekitar
2. Saling Menyayangi
3. Tidur Terpisah dengan Orang Tua atau Saudara
4. Waspada Terhadap Orang di Sekitar.

Pembagian tugas dan alur kerja sudah disusun, saat ini sedang membuka 'lowongan' untuk anggota tim mulai dari Penanggung jawab, Materi, artistik, dll.

Sekian laporan hari ini, menunggu keseruan yang menanti esok di hari ke-2 zona 7!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar